jejakkasusnews.id
Jejakkasusnews.id | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam, terpercaya dan akurat.
Rabu, Maret 26, 2025
BerandaDaerahPolres Takalar Salurkan Bantuan Sembako bagi Warga Kurang Mampu di Polongbangkeng Utara

Polres Takalar Salurkan Bantuan Sembako bagi Warga Kurang Mampu di Polongbangkeng Utara

TAKALAR | JejakKasusNews.Id – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Polres Takalar melalui jajaran Polsek Polongbangkeng Utara (Polut) melaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (08/03/2025) mulai pukul 16.00 WITA dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Polut, Iptu Muh. Faisal Akbar, didampingi Waka Polsek Polut, Ipda Hendra S.Sos, serta jajaran Kanit dan personel Bhabinkamtibmas.

Puluhan paket sembako disalurkan kepada warga yang membutuhkan di Kecamatan Polongbangkeng Utara, termasuk kepada Pr. Dg. Pati, seorang lansia berusia 95 tahun yang tinggal sendiri di sebuah rumah berukuran 4×6 meter di Dusun Panjojo, Desa Lassang Barat. Kondisinya yang sudah uzur serta mengalami kelumpuhan membuat bantuan ini menjadi sangat berarti bagi kehidupannya.

Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Polut, Iptu Muh. Faisal Akbar, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepolisian terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan penuh berkah ini.

“Melalui kegiatan sosial ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu. Bantuan sembako ini merupakan bagian dari program sosial Polres Takalar dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Kami berharap, meskipun nilainya tidak seberapa, bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang menerimanya,” ujar Iptu Muh. Faisal Akbar.

Ia juga menambahkan bahwa Polsek Polut bersama jajaran Polres Takalar akan terus berupaya untuk hadir di tengah masyarakat dan memberikan bantuan nyata bagi mereka yang membutuhkan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menumbuhkan semangat gotong royong dalam membantu sesama.

(Asw-19)

INFO SERUPA
INFO TERBARU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

KABAR POPULER

KOMENTAR