TAKALAR | JKN.ID – Pj Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.Plg, membuka secara resmi Musyawarah Daerah (Musda) IV Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Takalar. Musda ini berlangsung pada Ahad (3/11/2024), di Gedung PKK Takalar, Kegiatan yang mengusung tema “Meningkatkan Soliditas dan Kolaborasi Menuju Indonesia Maju” .
Dalam sambutannya, Pj Bupati Takalar menyampaikan apresiasi kepada Wahdah Islamiyah Takalar atas kontribusi positif yang telah diberikan bagi Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan, dan Indonesia secara umum. “Kami selaku pemerintah mengucapkan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada panitia serta para pengurus Wahdah Islamiyah Takalar, yang selama ini memberi kontribusi positif,” ucapnya.
Ia juga menekankan pentingnya peran organisasi masyarakat, termasuk Wahdah Islamiyah, dalam membantu pembangunan daerah. “Daerah Takalar sulit berkembang jika hanya mengandalkan pemerintah karena keterbatasan yang ada. Wahdah Islamiyah adalah representasi masyarakat yang peduli dengan Takalar, kehadirannya menjadikan umat ini sebagai ummatan wasathan dan hadir sebagai rahmatan lil alamin,” katanya.
Pj Bupati menyoroti kontribusi nyata Wahdah Islamiyah meskipun masih tergolong organisasi muda. “Matang itu bukan tentang waktu tetapi tentang kedewasaan. Saya yakin para pengurus Wahdah Islamiyah Takalar, meski masih muda, bisa hadir dan memberi manfaat yang nyata dan relevan bagi anggota maupun umat,” tuturnya. Ia juga menegaskan pentingnya upaya sosial dan pembinaan akhlak serta aqidah umat dalam menghadapi tantangan yang ada.
Musda IV ini bertujuan untuk memilih Ketua dan Pengurus Baru DPD Wahdah Islamiyah Takalar periode 2024-2029. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tamu undangan, termasuk Ketua DPP Wahdah Islamiyah Bidang V Keorganisasian, Ketua DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Selatan, Penasihat DPD Wahdah Islamiyah Takalar, serta para pejabat daerah seperti Ketua DPRD Takalar, Wakapolres Takalar, Kasdim Takalar, Kakan Kemenag Takalar, Ketua MUI Takalar, Ketua PD Muhammadiyah Takalar, Ketua PD NU Takalar, dan Ketua DMI Takalar.
Musda ini diharapkan memperkuat soliditas dan kolaborasi seluruh elemen masyarakat demi terwujudnya Indonesia yang maju. Lebih lanjut, Pj Bupati mengajak Wahdah Islamiyah untuk terus berperan aktif, termasuk dalam pendidikan politik bagi masyarakat menjelang pemilu nanti.
Lp : Wrw