jejakkasusnews.id
Jejakkasusnews.id | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam, terpercaya dan akurat.
Selasa, Juni 17, 2025
BerandaNasionalLapas Makassar Tingkatkan Keamanan dengan Pelatihan bagi Petugas Regu Pengamanan

Lapas Makassar Tingkatkan Keamanan dengan Pelatihan bagi Petugas Regu Pengamanan

MAKASSAR | JejakKasusNews.Id – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Makassar menggelar kegiatan penguatan pengamanan bagi seluruh petugas regu pengamanan di lingkungan Lapas Makassar, Senin (9/6).

Acara ini bertempat di Aula Atas Lapas Makassar, dan dipandu oleh Kepala Bidang Keamanan dan Tata Tertib Lapas Makassar, didampingi oleh satuan Mako Brimob Batalyon A Pelopor.

Dalam kesempatan tersebut, para petugas pengamanan diberikan pelatihan yang mencakup teknik memborgol, Pengawalan, serta prosedur penggeledahan badan.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan petugas dalam menjaga ketertiban dan keamanan di dalam Lapas, serta memberikan pengetahuan yang lebih mendalam tentang prosedur keamanan yang harus diterapkan dalam berbagai situasi.

Kepala Bidang Keamanan dan Tata Tertib Lapas Makassar, Endus Novian Endus Santoso menegaskan bahwa penguatan pengamanan ini penting untuk memastikan Lapas Makassar tetap aman dan bebas dari segala ancaman yang dapat merusak stabilitas dan keamanan.

Pelatihan ini juga menjadi bagian dari upaya Lapas Makassar untuk meningkatkan profesionalisme petugas pengamanan dan memastikan mereka siap menjalankan tugas dengan baik.

“Pengamanan yang baik dan profesional sangat diperlukan untuk menjaga agar Lapas Makassar tetap berfungsi dengan efektif, aman, dan tertib. Kami harap semua petugas pengamanan dapat mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh dalam pelatihan ini secara optimal,” ujar Novian Endus.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi penguatan sistem keamanan di Lapas Makassar dan menjamin keselamatan seluruh pihak yang ada di dalamnya.(Hms)

INFO SERUPA
INFO TERBARU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

KABAR POPULER

KOMENTAR