jejakkasusnews.id
Jejakkasusnews.id | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam, terpercaya dan akurat.
Rabu, April 9, 2025
BerandaBreking NewsKetua Bawaslu Takalar, Nellyati Menjadi Pembedah Buku Episentrum di Giat IPM Cabang...

Ketua Bawaslu Takalar, Nellyati Menjadi Pembedah Buku Episentrum di Giat IPM Cabang Takalar

TAKALAR | JejakKasusNews.Id – Ketua Bawaslu Takalar, Nellyati telah dipercaya sebagai pembedah buku “Episentrum” dalam acara Bedah Buku yang diselenggarakan oleh Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Cabang Takalar di PUSDAM Kabupaten Takalar, Sabtu, 8/3/2025.

Acara ini merupakan bagian dari upaya IPM untuk meningkatkan literasi dan pemahaman anggota terhadap karya-karya penting, “Episentrum” adalah buku yang membahas tentang pusat-pusat perubahan dalam masyarakat utamanya history dan peran perempuan sebagai pusat perubahan di Sulawesi Selatan.

Nellyati sebagai pembedah buku bersama Yus Amin DB (Penulis Buku Episentrum) dan Imel Putri Dewita (Sekretaris PD Aisyiyah Takalar) memaparkan bagaimana substansi, maksud dan tujuan buku episentrum tersebut.

“Kami mengapresiasi terbitnya buku episentrum dari generasi Pemuda Muhammdiyah Takalar yang hari ini dilakukan bedah buku dengan judul “Episentrum” sebuah persembahan untuk gadis kecil yang diselenggarakan oleh IPM Cabang Takalar sebagai salah satu mitra Bawaslu Takalar”, tutur Nelly.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak karena mampu mendorong diskusi kritis dan memperluas wawasan peserta. Selain itu, acara ini juga memperkuat peran IPM sebagai organisasi yang peduli terhadap pengembangan intelektual anggotanya.

Melalui kegiatan seperti ini, IPM Cabang Takalar berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan generasi muda yang berkarakter dan berdaya saing.(Hms)

INFO SERUPA
INFO TERBARU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

KABAR POPULER

KOMENTAR