MAKASSAR | JejakKasusNews.Id – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Makassar melaksanakan pembagian Extra Fooding kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam wujud takjil buka puasa setiap hari selama bulan Ramadan 1446 H, Senin (3/3).
Pemberian extra fooding atau makanan tambahan ini merupakan program rutin setiap tahun yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas gizi dan kesehatan para WBP selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
Kepala Seksi Perawatan, Andi Emil Arsyad Mengatakan selama sebulan penuh Lapas Makassar telah mendistribusikan makanan tambahan tersebut, dan Secara rutin setiap sore mendekati waktu berbuka, extra fooding dibagikan kepada seluruh WBP.
“Menu extra fooding yg disajikan setiap hari bervariasi, extra fooding yg dibagikan merupakan makanan atau minuman manis. Selain itu, extra fooding ini dapat memberikan asupan energi tambahan untuk WBP dan merupakan langkah baik dari Lapas Makassar untuk selalu memenuhi hak kepada WBP,” Ujar Emil.(Wir)