jejakkasusnews.id
Jejakkasusnews.id | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam, terpercaya dan akurat.
Rabu, Maret 12, 2025
BerandaBreking NewsSatnarkoba Polres Gowa Gelar Jum’at Berkah, Berbagi dengan Tahanan Narkoba

Satnarkoba Polres Gowa Gelar Jum’at Berkah, Berbagi dengan Tahanan Narkoba

GOWA | JejakKasusNews.Id – Satuan Reserse Narkoba (Satnarkoba) Polres Gowa menggelar kegiatan Jum’at Berkah dengan membagikan nasi kotak kepada para tahanan narkoba di Rutan Polres Gowa, Jumat (7/2/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Narkoba Polres Gowa, IPTU Syarifuddin, S.H., M.H., bersama personelnya sebagai bentuk kepedulian dan pembinaan kepada para tahanan.

IPTU Syarifuddin menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan perhatian serta motivasi kepada para tahanan agar dapat memperbaiki diri selama menjalani proses hukum.

“Kami ingin menunjukkan bahwa mereka tetap mendapatkan perhatian dan kepedulian. Harapannya, ini bisa menjadi dorongan bagi mereka untuk berubah dan meninggalkan dunia narkoba,” ujar IPTU Syarifuddin.

Para tahanan menerima nasi kotak dengan penuh rasa syukur dan mengapresiasi kepedulian dari pihak kepolisian.

Satnarkoba Polres Gowa berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa sebagai bagian dari pendekatan humanis dalam menjalankan tugas kepolisian.(Wrw)

INFO SERUPA
INFO TERBARU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

KABAR POPULER

KOMENTAR